Macab LMP Imbau Pelaku Usaha Transportasi Truk Pengangkut Bahan Bakar Bergotong Royong Perbaikan Jalan Nakhoda Lancang

0
346

Macab LMP Imbau Pelaku Usaha Transportasi Truk Pengangkut Bahan Bakar Bergotong Royong Perbaikan Jalan Nakhoda Lancang

BINTAN- Trusmedia.id, Markas Cabang ( Macab ) Laskar Merah Putih ( LMP ) Kabupaten Binta Provinsi Kepulauan Riau mengimbau para pelaku usaha transportir pengangkut Bahan Bakar Minyak ( BMM ) agar bahu membahu bergotong royong perbaikkan jalan Nakhoda Lancang, Minggu 15/1/2022.

Ketua Macab LMP Kabupaten Bintan Rahmadi Sikumbang menuturkan, jalan Nakhoda lancang kondisi saat ini sangat mengkuatirkan bagi penguna jalan, dan berpotensi kecelakaan kerena kondisi jalan berlobang – lobang yang cukup dalam,” tutur Rahmadi Sikumbang.

“Perlu kerja sama bergotong – royong agar tidak ada korban, truk – truk pengangkut BMM pertamina juga dikuatirkan akan terbalik melihat kondisi jalan berlobang – lobang seperti itu,”ujar Rahmadi.

Memang jalan Nakhoda Lancang Kecamatan Bintan Utara tersebut sudah menjadi perencanaan proyek musrembang Kelurahan Tanjunguban Kota, namun menunggu proses sehingga membutuhkan waktu yang panjang, dikuatirkan warga yang melintas dikuatirkan berpotensi terjadi kecelakaan,” lanjut Rahmadi.

Macab LMP akan melakukan Diskusi terhadap Stokeholder khususnya pihak pertamina Tanjunguban, yaitu PT.Patra Niaga dan Perusahaan penguna jalan tersebut bersama – bersama dengan masyarakat melakukan gotong royong saling bahu membahu membangun negeri demi hajat hidup orang banyak,” tambah Rahmadi.

Saat dikonfirmasi ke pihak PT.Patra Niaga anak Perusahaan Pertamina,” akan membantu berkoodinasi ke pihak – pihak Perusahaan Transportir Truk pengangkut BBM tersebut,” ujar Andre Buana pihak dari PT.Patra Niaga.

Red/Juliansyah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini