Pemdes Suka Banjar Salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap 2

52

Pesawaran, Trustmedia.id– Untuk menopang daya beli masyarakat yang kurang mampu dan juga agar perekonomian desa produktif dan bergerak pemerintah desa suka banjar menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 31 keluarga penerima manfaat (KPM) bertempat di kantor Desa Suka Banjar kecamatan Gedong Tataan, Selasa (11/52023).

Kepala Desa Sunarto mengatakan pembagian Bantuan Langsung Tunai tahap 2 ini untuk pembayaran bulan april hingga bulan juni tahun anggaran 2023, adapun nilai BLT yang disalurkan sebesar Rp.300.000 setiap bulannya.

Semua sudah sesuai proses seleksi mulai dari RT, Kadus dan perangkat terkait lainnya dan memang keluarga yang berhak mendapatkan Bantuan Langsung Tunai.

Lebih lanjut Kepala Desa Suka Banjar Sunarto mengatakan, “Untuk lansia dan memiliki penyakit menahun semoga bisa dipergunakan untuk biaya berobat, kami mendoakan semoga lekas membaik, untuk janda semoga bisa membeli bahan pokok keluarga serta meringankan biaya sekolah anaknya.” ucapnya.

Suratman salah seorang KPM yang menerima Bantuan Langsung Tunai, merasa sangat terbantu dengan adanya dana BLT ini, “Semoga pak kades terus memperbaiki desa suka banjar dan mendengar keluhan warga.” ungkapnya

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai ini turut dihadiri Kasi PMD kecamatan gedong tataan bapak Efendi, Kepala Desa suka Banjar Sunarto, Babinsa Serda Eri Juniawan, Bhabinkamtibmas Bripka Desril Hamid s.PSI, Ketua BPD Suharman, Pendamping lokal desa Ferzon, Sekdes Tahan Santoso dan juga seluruh aparatur desa Suka Banjar. (Red/Rudy Andriansyah S.Sos)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here