Hari ini Koramil Kasui Salurkan Bantuan Pemerintah Untuk PKL dan Warung

0
178

Hari ini Koramil Kasui Salurkan Bantuan Pemerintah Untuk PKL dan Warung

Way Kanan  trust media.id

Jajaran Kodim 0427/Way Kanan, di tiap-tiap Koramil hari ini penyaluran bantuan dari pemerintah pusat. Salah satunya Koramil 427-02 Kasui hari ini serahkan bantuan bantuan tunai untuk pedagang kaki lima, warung, dan nelayan (BTPKLWN) bentuk tunai di Kantor Koramil, Rabu (13/04/22).

Selain penyerahan bantuan tunai, Koramil bersama Puskesmas Kasui juga adakan Vaksin 1 sampai dengan 3.

Danramil 427-02 Kasui, Kapten Inf Suwito, mengatakan penyaluran bantuan yang kita laksanakan hari ini adalah hari pertama. Saya sampaikan kemarin Kodim 0427/WK adakan Launching penyerahan bantuan oleh Dandim 0427/WK bersama Forkopimda Way Kanan kepada masyarakat di Makodim 0427/WK.

“Warga yang sudah terdata akan mendapat bantuan sebesar Rp 600.000 dan saya berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik, masyarakat kondisinya sehat, tetap semangat dan pandemi segera berlalu. Bantuan sebagai tambahan modal untuk PKL dan sekaligus untuk kebutuhan sehari-hari,” ujar Danramil.

Salah satu penerima bantuan Mahmud (43), seorang pedang kaki lima. Ia mengaku sebelumnya belum pernah mendapatkan bantuan selama pandemi Covid-19. Tetapi kemudian ada pendataan dan survei usaha untuk mendapatkan BTPKLWN dari Babinsa.

“Terima kasih buat pemerintah pusat dan TNI, semoga uang ini bisa bermanfaat untuk modal dagang kami,” kata dia.

Red

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini